Sambut Maulid Nabi Muhammad SAW, TK Yos Sudarso dan Paguyuban Wali Murid Selenggarakan Bazar Panen Karya

  • Whatsapp

Tambong Banyuwangi – Dalam rangka implementasi kegiatan Proyek Penguatan Profil Peljar Pancasila (P5) dan menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW 1444 Hijriah, TK Yos Sudarso Tambong dan Paguyuban Wali Muridnya menyelenggarakan Bazar Panen Karya dengan mengusung topik Kearifan Lokal Makanan Kesukaanku di Pendopo Kantor Desa Tambong pada Sabtu (16/9/2023).

Acara dihadir Kepala Desa Tambong, Ketua TP PKK Desa Tambong, Ketua PKG Kecamatan Kabat, Kepala Sekolah SDN Tambong beserta dewan guru dan siswa-siswinya. Acara dimulai dengan sambutan Kepala TK Yos Sudarso, Ibu Dra. Hj. Mas’una.

Dalam sambutannya, beliau memaparan kegiatan P5 selama seminggu lebih. Kegiatan dimulai dengan sosialisasi, menonton bareng, menyebar angket dan pemilihan menu makanan, belanja anak-anak membeli bahan-bahan, eksekusi masak-memasak dibantu oleh orang tua paguyuban dan yang terkahir hasil kegiatan dipamerkan di Pendopo Kantor Desa Tambong.

Bu Mas’una, sapaan beliau, juga menyampaikan acara ini juga dalam rangka menyongsong Maulid Nabi Muhammad SAW, karena setiap bulan Maulid, kearifan lokal Desa Tambong ada tradisi masak memasak kue mauupun makanan berat. Tujuan diadakannya penerapan P5 ini melatih anak-anak dalam hal bertransaksi, melatih kemandirian, kedisiplinan, kreativitas dan juga imajinasi.

Disamping itu, Ketua TP PKK Desa Tambong sekaligus Bunda PAUD Ibu An Eka Nur Hidayati, M.Pd berharap, acara ini tidak hanya sekadar masak-memasak saja, lebih dari itu ada banyak nilai yang ditanamkan yang bisa menumbuhkembangkan karakter sejak dini. Beliau juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam mensukseskan acara ini. Semoga anak-anak menjadi sejarah penerus bangsa yang memiliki akhlakul karimah, mandiri dan hebat.

Acara dilanjutkan dengan pemotongan pita sebagai tanda dimulainya bazar oleh Kepala Desa Tambong, Bapak Agus Hermawan, S.Sos., NL.P didampingi Ketua PKG Kecamatan Kabat Bapak H. Lukman, Bunda Paud Desa Tambong, Ketua Para Dewan Guru dan lainnya. Acara berjalan dengan lancar dan transaksi yang melibatkan anak dengan orang tua serta pembeli juga nampak terlihat. ( Nanang – Jurnalis Desa )

Editor : Picky / JMDN

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *