Pavingisasi Di Sasak Tambong Selesai, Kades Agus Berharap Perekonomian Masyarakat Meningkat

  • Whatsapp

Banyuwangi, Desa Tambong – Keluhan masyarakat terkait jalan rusak dibeberapa titik sekitar Sasak Tambong baik dari dan menuju Desa Tambong akhirnya selesai dipaving pada 17 Juli 2024.

Kepala Desa Tambong, Agus Hermawan, S.Sos., NL.P. sebelumnya telah merespon keluhan masyarakat tersebut. “Memang ada beberapa kali laporan terkait jalan rusak di wilayah desa kami, dan berkenaan dengan itu kami sudah sampaikan bahwa titik jalan yang rusak akan segera diperbaiki untuk kenyamanan masyarakat”.

Lebih lanjut, Ia mengatakan bahwa pavingisasi jalan wilayah Desa Tambong menuju Desa Macanputih via Sasak Tambong ini merupakan reward/hadiah dari Pemerintah Kabupaten Banyuwangi melalui APBD Kabupaten Tahun 2024 karena Desa Tambong beberapa waktu lalu mencapai target dalam pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan (PBB). Ia juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Desa Tambong karena telah memenuhi kewajibannya dalam membayar PBB sehingga dampaknya bisa dirasakan bersama.

Mewakili masyarakat Desa Tambong, kami juga mengucapkan terima kasih kepada Bupati Banyuwangi, Ibu Ipuk Fiestiandani dan juga Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya, Perumahan dan Permukiman Kabupaten Banyuwangi atas selesainya pekerjaan pavingisasi ini. Semoga mobilitas dan perekonomian masyarakat semakin meningkat dan berkah bagi semua. ( Nanang – Jurnalis Desa )

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *